Selalu Jadi Sorotan, 8 Potret Sonya Fatmala Istri Hengky Kurniawan yang Setia Mendampingi Aktivitas Suami
Sonya Fatmala dan Hengky Kurniawan merupakan sepasang suami istri yang dulunya merupakan seorang selebriti dan aktor yang cukup aktif di layar kaca. Namun pada tahun 2018, Hengky Kurniawan melepaskan pekerjaannya sebagai seorang aktor dan menjabat sebagai seorang bupati di Bandung Barat. Karena sadar pekerjaan suami akan semakin banyak, Sonya Fatmala juga mengakhiri kegiatannya di layar kaca dan lebih fokus mendampingi kegiatan sang suami.
Karena kini menjadi seorang wakil rakyat, semakin banyak sorotan yang didapatkan oleh Sonya Fatmala. Tak jarang banyak netizen yang suka memuji dirinya karena selalu terlihat mendukung dan aktif mendukung kegiatan sang suami di media sosial miliknya.
Pada 6 Mei 2023 lalu, Sonya dan suami kembali menjadi sorotan saat hadir di pernikahan Sahrul Gunawan. Sonya terlihat sangat menawan dengan memakai dress berwarna silver dan hijab yang senada.